Jayapura-Hari Senin tanggal 11 November 2019 tepat pada pukul 08.00 WIT bertempat di Auditorium kantor BPK Perwakilan Provinsi Papua, telah dilaksanakan Upacara memperingati Hari Pahlawan yang Tahun 2019. Upacara Hari Pahlawan tahun 2019 diselenggarakan secara Nasional dengan tema “Aku Pahlawan Masa Kini” sebagaimana tertuang dalam amanat Menteri Sosial Republik Indonesia.
Bertindak selaku Inspektur Upacara, Kepala Sekretariat Perwakilan BPK Provinsi Papua Bapak Dionisius Yudianto, S.E., M.M. dan sebagai Komandan Upacara Urip Agung, S.E., M.M. yang diikuti oleh para Pejabat Fungsional, Pejabat Struktural, Pegawai dan Tenaga Kontrak BPK Perwakilan Provinsi Papua. Upacara Peringatan Hari Pahlawan tahun 2019 diawali dengan Laporan Komandan Upacara kepada Inspektur Upacara, mengheningkan cipta selama 60 detik yang dipimpin oleh Inspektur Upacara dan pembacaan teks Pancasila, Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 serta Pesan-Pesan tokoh pahlawan kemerdekaan oleh petugas upacara.
Inspektur Upacara, membacakan amanat Menteri Sosial RI pada Upacara Peringatan Hari Pahlawan 10 November tahun 2019, dalam amanat tertulis Menteri Sosial, mengajak untuk mengenang para pendahulu, pahlawan, perintis kemerdekaan dan pendiri Republik Indonesia, karena mereka dengan segenap pemikiran, tindakan dan gerakan perjuangan kolektif yang mereka lakukan hingga saat ini kita semua bisa menikmati hidup sebagai bangsa yang merdeka.
Dengan tema “Aku Pahlawan Masa Kini” tersebut dimaksudkan bahwa setelah kemerdekaan diraih, mari kita bangkitkan semangat berinovasi bagi anak-anak bangsa untuk menjadi pahlawan masa kini. Menjadi pahlawan masa kini dapat dilakukan oleh siapapun warga negara Indonesia, dalam bentuk aksi-aksi nyata memperkuat keutuhan NKRI.
Sekarang untuk menjadi pahlawan, bukan hanya mereka yang berjuang mengangkat senjata mengusir penjajah, tetapi kita juga bisa, dengan cara menorehkan prestasi diberbagai bidang kehidupan, memberikan kemaslahatan bagi masyarakat, membawa harum nama bangsa di mata Internasional. (Humas dan TU)