BPK Berikan Opini TMP atas LKPD TA 2012 Kabupaten Keerom dan Yalimo

Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Keerom dan Yalimo TA 2012 telah selesai diperiksa oleh Tim Pemeriksaan BPK RI Perwakilan Provinsi Papua. Pada Jumat, 30 Agustus 2013 BPK RI Perwakilan Provinsi Papua menyerahkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) tersebut dalam dua kesempatan yang berbeda yakni pada pukul 10.00 WIT untuk Pemerintah Kabupaten Keerom dan pada pukul 15.00 WIT untuk Pemerintah Kabupaten Yalimo. Acara penyerahan LHP diselenggarakan di Ruang Rapat Kepala Perwakilan.

Hadir dalam acara ini adalah Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Keerom, Nahum Wonda, S.H., Bupati Keerom, Yusuf Wally, S.E., M.M., Ketua DPRD Kabupaten Yalimo, Albert Tuliahanuk, S.Pd., dan Wakil Bupati Yalimo, Arkelas Asso, S.Sos. LHP diserahkan oleh Kepala Perwakilan Provinsi Papua, Dori Santosa, S.E., M.M. kepada Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Keerom, Bupati Keerom, Ketua DPRD Yalimo dan Wakil Bupati Yalimo setelah sebelumnya dilaksanakan penandatanganan Berita Acara Serah Terima LHP. Dalam pemeriksaan kali ini, BPK memberikan opini Tidak Memberikan Pendapat (TMP) atas LKPD kedua entitas tersebut.

Acara dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Perwakilan. Beliau menyampaikan bahwa dengan diserahkannya LHP maka DPRD sesuai dengan kewenangannya serta pejabat yang terkait berkewajiban untuk menindaklanjuti hasil pemeriksaan BPK selambat-lambatnya 60 hari sejak diserahkannya LHP. Beliau berharap agar Pemerintah Daerah Kabupaten Keerom dan Kabupaten Yalimo dapat meningkatkan pengelolaan keuangan daerah masing-masing sehingga pada masa yang akan datang dapat meningkatkan perolehan opini BPK. Selain itu, beliau juga menjelaskan bahwa hal tersebut diperlukan untuk mewujudkan pengelolaan keuangan yang transparan dan akuntabel. Setelah sambutan Kepala Perwakilan, acara diakhiri dengan ramah-tamah. (sm)

IMG_4649

IMG_4687